19.11.25 Morning
Indonesian Murli Om Shanti BapDada Madhuban
Intisari:
Anak-anak
yang manis, Anda harus selalu berada di tiang gantungan ingatan. Hanya dengan
mengingat Sang Ayahlah, Anda jiwa-jiwa akan menjadi emas murni.
Pertanyaan:
Kekuatan apa
yang segera mengubah mata kriminal Anda?
Jawaban:
Ketika sang
jiwa menerima kekuatan mata ketiga pengetahuan, semua kriminalitas berakhir.
Shrimat Sang Ayah adalah, “Anak-anak, Anda semua bersaudara, brother dan sister;
mata Anda tidak boleh menjadi kriminal.” Anda harus selalu merasakan intoksikasi
karena mengingat Sang Ayah. Sungguh keberuntungan yang luar biasa! Tuhanlah yang
mengajar kita! Berpikirlah seperti ini, maka Anda akan selalu merasakan
intoksikasi.
Om Shanti.
Sang Ayah
rohani duduk di sini dan menjelaskan kepada anak-anak rohani yang termanis. Anda
anak-anak tahu bahwa Sang Ayah rohani, yang juga Jiwa, adalah sempurna. Beliau
tidak pernah memiliki karat dalam diri-Nya. Bisakah Shiva Baba mengatakan bahwa
Beliau memiliki karat dalam diri-Nya? Sama sekali tidak! Dada ini sepenuhnya
tertutup karat. Sang Ayah telah memasukinya, jadi dia menerima bantuan. Hal yang
utama adalah bahwa jiwa-jiwa telah menjadi tidak suci karena tertutup karat lima
sifat buruk dalam diri mereka. Sejauh mana Anda mengingat Sang Ayah, sesuai
dengan itu, karat akan terus terhapus. Anda telah mendengarkan kisah di jalan
pemujaan selama kelahiran demi kelahiran. Hal-hal yang Anda dengar sekarang unik.
Anda sekarang menerima pengetahuan dari Sang Samudra Pengetahuan. Anda memiliki
tujuan dan sasaran dalam intelek Anda. Tidak ada tujuan maupun sasaran dalam
perkumpulan spiritual yang lain. Sesuai dengan rencana drama, mereka hanya
mengatakan bahwa Tuhan ada di mana-mana dan terus menghina Beliau. Mereka tidak
mengerti bahwa ini adalah drama dan bahwa Sang Pencipta dan Sang Sutradara juga
terikat oleh drama. Meskipun Beliau diingat sebagai Yang Mahakuasa, Anda tahu
bahwa Beliau juga bergerak mengikuti rel drama. Baba sendiri datang dan
menjelaskan kepada Anda anak-anak. Beliau berkata, “Saya mengajar Anda sesuai
dengan peran yang tak termusnahkan yang terekam dalam diri Saya, Sang Jiwa. Apa
pun yang Saya jelaskan kepada Anda telah ditakdirkan dalam drama. Anda sekarang
harus menjadi manusia yang paling luhur di zaman peralihan yang paling luhur ini.”
Ini adalah mahavakya (perkataan agung) Tuhan. Sang Ayah berkata, “Anda anak-anak
harus membuat upaya dan menjadi seperti Lakshmi dan Narayana.” Tidak ada manusia
yang bisa mengatakan bahwa Anda harus menjadi master dunia. Anda tahu bahwa Anda
telah datang ke sini untuk menjadi master dunia, untuk berubah dari manusia
biasa menjadi Narayana. Anda telah mendengarkan kisah-kisah selama kelahiran
demi kelahiran di jalan pemujaan. Namun, Anda tidak mengerti apa pun. Anda
sekarang mengerti bahwa dahulu benar-benar ada kerajaan Lakshmi dan Narayana di
surga. Sekarang, itu sudah tidak ada lagi. Trimurti juga telah dijelaskan kepada
Anda anak-anak. Agama devi-devta yang asli dan abadi didirikan melalui Brahma.
Di zaman emas, hanya ada satu agama; tidak ada agama yang lain. Agama itu
sekarang tidak ada, tetapi sedang didirikan sekali lagi. Sang Ayah berkata,
“Saya datang di zaman peralihan setiap siklus untuk mengajar Anda anak-anak.”
Ini adalah universitas. Anda anak-anak harus memperbaiki karakter Anda di sini.
Lima sifat buruk harus dihilangkan. Anda dahulu pergi ke hadapan patung
devi-devta dan bernyanyi, “Engkau penuh dengan semua kebajikan luhur dan kami
adalah pendosa.” Orang-orang Bharata dahulu adalah devi-devta. Di zaman emas,
Lakshmi dan Narayana dahulu layak dipuja, sementara sekarang di zaman besi,
mereka menjadi pemuja. Mereka sekarang akan menjadi layak dipuja. Mereka dahulu
adalah jiwa-jiwa satopradhan yang layak dipuja. Badan mereka juga satopradhan.
Sebagaimana jiwa, demikian pula perhiasannya. Ketika emas memiliki campuran
logam di dalamnya, nilainya berkurang banyak. Nilai Anda juga dahulu sangat
tinggi. Nilai Anda sekarang telah begitu banyak berkurang! Anda dahulu layak
dipuja dan sekarang telah menjadi pemuja. Semakin banyak Anda beryoga, semakin
banyak karat yang akan hilang; cinta kasih Anda terhadap Sang Ayah akan terus
meningkat dan Anda akan mengalami kebahagiaan. Baba memberi tahu Anda dengan
jelas, “Anak-anak, buatlah catatan tentang seberapa banyak Anda mengingat
sepanjang hari.” Istilah “perziarahan ingatan” adalah benar. Dengan mengingat
Sang Ayah sehingga karat Anda terhapus, pikiran Anda yang terakhir akan membawa
Anda ke tujuan Anda. Para pemandu itu secara fisik memandu Anda dalam
perziarahan. Di sini, Anda jiwa-jiwa sendirilah yang melakukan perziarahan. Anda
harus pergi ke hunian yang tertinggi karena siklus drama ini sekarang akan
berakhir. Anda tahu bahwa dunia ini sangat kotor. Tak seorang pun mengenal Tuhan,
dan mereka juga tidak akan mengenal Beliau. Inilah sebabnya dikatakan, “Ada yang
memiliki intelek yang tanpa cinta kasih pada waktu penghancuran.” Bagi mereka,
neraka ini seperti surga. Hal-hal ini tidak mampu mereka pahami. Anda anak-anak
perlu banyak berada dalam kesendirian untuk mengaduk pengetahuan ini. Anda bisa
berada dalam kesendirian dengan sangat bagus di sini dan inilah sebabnya
Madhuban dipuji. Anda anak-anak harus merasakan banyak kebahagiaan. Tuhan
mengajar kita jiwa-jiwa yang ada dalam badan jasmani. Beliau mengajar kita
seperti ini juga, pada siklus yang lalu. Ini bukan mengenai Krishna; dia adalah
anak kecil. Dia adalah jiwa, sedangkan Yang Esa adalah Sang Jiwa Yang Maha
Tinggi. Shri Krishna, jiwa nomor satu, kemudian menjadi nomor terakhir dan
namanya berubah. Namanya pasti berbeda di kelahiran yang terakhir dari banyak
kelahirannya. Orang ini dahulu disebut Dada Lekhraj. Ini adalah kelahiran
terakhir dari banyak kelahirannya. Sang Ayah berkata, “Saya memasuki orang ini
dan mengajar Anda Raja Yoga.” Sang Ayah pasti harus memasuki badan seseorang.
Hal-hal ini tidak disebutkan di dalam kitab suci. Sang Ayah mengajar Anda
anak-anak; hanya Anda yang belajar ini. Pengetahuan ini tidak akan ada di zaman
emas. Di sana, hanya ada hadiahnya. Sang Ayah datang di zaman peralihan dan
memberi Anda pengetahuan ini dan Anda kemudian memperoleh status Anda. Inilah
waktunya bagi Anda untuk mengklaim warisan dari Sang Ayah yang tak terbatas.
Oleh karena itu, Anda anak-anak tidak boleh ceroboh. Ketika Maya membuat Anda
menjadi sangat ceroboh, bisa dipahami bahwa ini tidak ada dalam keberuntungan
Anda. Sang Ayah menginspirasi Anda untuk membuat upaya. Kemudian, ada perbedaan
besar dalam keberuntungan Anda. Beberapa lulus dan beberapa gagal. Agar menjadi
bermahkota ganda, Anda harus membuat usaha. Sang Ayah berkata, “Anda bisa
tinggal di rumah dengan keluarga Anda.” Anda anak-anak harus melunasi utang Anda
dengan ayah fisik Anda. Anda harus taat pada hukum. Di dunia ini, semuanya
melanggar hukum. Anda tahu bahwa Anda dahulu sangat luhur dan kemudian Anda
terus menurun. Anda sekarang harus menjadi suci. Anda semua adalah anak-anak
Prajapita Brahma; Anda adalah BK. Oleh sebab itu, karena Anda semua adalah
brother dan sister, tidak boleh ada pandangan kriminal. Sang Ayah menunjukkan
taktik ini kepada Anda. Anda semua terus mengatakan, “Baba, Baba.” Oleh karena
itu, Anda adalah brother dan sister. Kita semua memanggil Tuhan “Baba.”
Jiwa-jiwa mengatakan bahwa mereka adalah anak-anak Shiva Baba. Kemudian, ketika
berada dalam badan, mereka menjadi brother dan sister. Jadi, mengapa ada
pandangan kriminal? Anda bisa menjelaskan ini dalam perkumpulan besar. Anda
semua bersaudara. Kemudian, ciptaan diciptakan melalui Prajapita Brahma,
sehingga Anda semua menjadi brother dan sister. Tidak ada hubungan lain. Anda
semua adalah anak-anak dari Satu Ayah. Karena kita adalah anak-anak dari Satu
Ayah, bagaimana mungkin kita bisa menuruti sifat buruk nafsu birahi? Kita semua
bersaudara dan juga brother dan sister. Sang Ayah telah menjelaskan bahwa mata
sangat menipu. Begitu mata melihat sesuatu yang bagus, hati ingin memilikinya.
Jika mata tidak melihat sesuatu, tidak akan ada keinginan. Pandangan kriminal
harus diubah. Brother dan sister tidak boleh menuruti sifat buruk nafsu birahi.
Pandangan itu harus dihilangkan. Harus ada kekuatan mata ketiga pengetahuan.
Anda telah melakukan segalanya dengan mata Anda selama setengah siklus. Sekarang,
Sang Ayah bertanya, “Bagaimana semua karat bisa dihilangkan?” Kita jiwa-jiwa
yang dahulu suci, telah menjadi berkarat. Semakin banyak Anda mengingat Sang
Ayah, semakin banyak cinta kasih yang Anda miliki untuk Beliau. Cinta kasih
terjalin melalui ingatan, bukan melalui studi. Ini adalah yoga kuno Bharata.
Melaluinya, Anda jiwa-jiwa menjadi suci dan pulang ke rumah. Semua saudara harus
diberi perkenalan tentang Ayah mereka. Melalui konsep Tuhan di berada di
mana-mana (omnipresence), semua orang telah jatuh dengan sangat keras. Sang Ayah
mengatakan, “Sesuai dengan drama, sekarang ini adalah peran Anda. Kerajaan pasti
harus didirikan. Upaya apa pun yang Anda masing-masing buat pada siklus yang
lalu, Anda pasti akan melakukan hal yang sama lagi. Anda terus mengamati sebagai
pengamat tanpa keterikatan. Banyak orang akan datang melihat pameran Anda. Ini
adalah misi Ketuhanan Anda. Ini adalah misi Tuhan Sang Ayah yang tidak berwujud
jasmani. Orang-orang itu memiliki misi Kristiani dan misi Buddha, sedangkan ini
adalah misi Tuhan yang tak berwujud jasmani. Yang Esa yang tak berwujud jasmani
pasti memasuki sebuah badan. Anda jiwa-jiwa yang tidak berwujud jasmani dahulu
tinggal bersama Saya. Tak seorang pun memahami seperti apakah drama ini. Setiap
orang di kerajaan Rahwana memiliki intelek yang tidak ada cinta kasih.” Anda
sekarang harus mengasihi Sang Ayah. Anda dahulu berjanji, “Milik saya adalah
hanya Yang Esa dan tidak ada yang lainnya.” Anda harus menjadi penakluk
keterikatan. Ini memerlukan banyak upaya. Ini seperti naik ke tiang gantungan.
Mengingat Sang Ayah berarti naik ke tiang gantungan. Anda jiwa-jiwa harus
melupakan badan Anda dan pergi kepada Sang Ayah dengan mengingat. Ingatan
terhadap Sang Ayah adalah yang paling penting. Bagaimana lagi karat bisa
dihilangkan? Anda anak-anak harus memiliki kebahagiaan di dalam diri Anda bahwa
Shiva Baba-lah yang mengajar Anda. Jika seseorang di luar mendengar ini, dia
akan bertanya, “Apa yang Anda bicarakan?” karena mereka percaya bahwa Krishna
adalah Tuhan. Anda anak-anak sekarang sangat bahagia karena Anda akan pergi ke
kerajaan Krishna. Anda juga bisa menjadi pangeran dan putri raja. Dia adalah
pangeran pertama. Dia tinggal di rumah baru. Anak-anak yang lahir belakangan,
semua akan turun belakangan. Namun, mereka akan lahir di surga. Anda juga bisa
menjadi pangeran surga. Tidak setiap orang bisa mengklaim nomor pertama. Rosario
diciptakan secara berurutan. Sang Ayah berkata, “Anak-anak, buatlah banyak upaya!
Anda telah datang ke sini untuk berubah dari manusia biasa menjadi Narayana.”
Kisah ini adalah tentang Narayana sejati. Anda tidak pernah mendengar sesorang
mengatakan, “Ini adalah kisah tentang Lakshmi sejati.” Semua orang mengasihi
Krishna; mereka mengayun-ayunkan Krishna dalam ayunan. Mengapa bukan Radhe?
Sesuai dengan rencana drama, namanya telah diingat. Radhe setara dengan dia,
jadi mengapa ada cinta kasih yang jauh lebih banyak untuk Krishna? Demikianlah
perannya di dalam drama! Anak laki-laki selalu lebih disayang. Seorang ayah
sangat senang melihat anak laki-laki. Ketika seseorang memiliki anak laki-laki,
dia menjadi sangat bahagia. Jika dia memiliki anak perempuan, dia terus tercekik.
Ada yang bahkan membunuhnya. Karakter telah menjadi sangat berbeda di kerajaan
Rahwana. Anda bernyanyi, “Engkau penuh dengan semua kebajikan luhur. Kami tanpa
kebajikan.” Sang Ayah berkata, “Sekarang, jadilah penuh kebajikan luhur lagi!
Anda sekarang mengerti bahwa Anda telah menjadi master dunia berulang kali. Anda
sekarang harus menjadi itu lagi.” Anda anak-anak harus sangat bahagia. Oho!
Shiva Baba sedang mengajar kita! Duduk dan berpikirlah mengenai ini. Tuhanlah
yang mengajar kita! Keberuntungan yang luar biasa! Luar biasa! Hanya dengan
berpikir seperti ini, Anda sangat merasakan intoksikasi. Keberuntungan yang luar
biasa! Kita telah menemukan Sang Ayah yang tak terbatas dan kita hanya akan
mengingat Baba. Kita harus meresapkan kesucian. Kita akan menjadi ini dan oleh
karenanya meresapkan kebajikan ilahi. Ini juga disebut “Manmanabhava”. Baba
membuat kita menjadi ini. Ini adalah masalah pengalaman nyata. Sang Ayah
menasihati Anda, anak-anak yang termanis, “Tulislah catatan kemajuan diri Anda!
Duduklah bersendirian dan berbicaralah kepada diri sendiri. Kenakan lencana ini
di dada Anda.” Kita akan menjadi ini dengan mengikuti shrimat Tuhan. Lihatlah
dan teruslah menyukainya. Dengan mengingat Baba, kita akan menjadi devi-devta.
Baba, ini adalah keajaiban-Mu! Baba, kami tidak tahu sebelumnya bahwa Engkau
akan membuat kami menjadi master dunia. Orang-orang yang melakukan pemujaan
intens siap memotong leher mereka dan mengorbankan hidup mereka demi memperoleh
penglihatan gaib. Hanya dengan melakukan itu, mereka mendapatkan penglihatan
gaib. Rosario pemuja hanya untuk pemuja yang demikian. Juga ada hormat untuk
para pemuja. Para pemuja zaman besi seperti kaisar. Anda anak-anak sekarang
mengasihi Sang Ayah yang tak terbatas. Anda tidak boleh mengingat siapa pun
selain Sang Ayah Yang Esa. Jalur intelek Anda harus sangat jernih. Delapan puluh
empat kelahiran kita sekarang sudah akan berakhir. Kita sekarang sepenuhnya akan
mengikuti perintah Sang Ayah. Nafsu birahi adalah musuh terbesar. Kita tidak
boleh dikalahkan oleh nafsu birahi. Jika Anda dikalahkan, Anda harus
menyesalinya dan kemudian apa yang Anda akan lakukan? Tulang-tulang Anda akan
hancur. Hukuman yang sangat berat akan diterima. Bukannya karat Anda hilang,
Anda justru akan tertutupi lebih banyak karat. Anda tidak akan sanggup beryoga.
Akan menjadi sangat sulit untuk tinggal dalam ingatan. Banyak yang menyampaikan
kebohongan dengan mengatakan bahwa mereka mengingat Baba sepanjang waktu. Namun,
Baba tahu bahwa mereka tidak mampu melakukan itu. Maya menciptakan banyak badai
dalam hal ini. Ada yang bahkan memiliki mimpi yang sedemikian rupa sehingga itu
mengganggunya. Pengetahuan sangat sederhana. Bahkan anak kecil pun mampu
menjelaskannya. Meskipun demikian, ada masalah dalam perziarahan ingatan. Anda
tidak boleh menjadi senang dengan berpikir bahwa Anda melakukan banyak pelayanan.
Anda harus terus melakukan pelayanan ingatan yang tersamar. Orang ini memiliki
intoksikasi menjadi satu-satunya anak laki-laki Shiva Baba: “Baba adalah Sang
Pencipta Dunia, jadi saya pasti akan menjadi master surga. Harus ada kebahagiaan
di dalam hati, saya akan menjadi pangeran. Meskipun demikian, saya tidak bisa
mengingat Baba sebanyak anak-anak.” Brahma Baba harus memikirkan banyak hal.
Anda anak-anak tidak boleh iri hati dan berpikir bahwa Baba menyambut
orang-orang penting dengan banyak keramahtamahan. Baba merasakan nadi setiap
orang dan berinteraksi dengannya sesuai dengan itu, untuk memberikan manfaat
kepada orang tersebut. Sang Pengajar tahu bagaimana menangani setiap murid. Anda
anak-anak tidak boleh memiliki keraguan mengenai ini. Achcha.
Kepada anak-anak
yang termanis, yang terkasih, yang telah lama hilang dan sekarang telah
ditemukan kembali, cinta kasih, ingatan, dan selamat pagi dari Sang Ibu, Sang
Ayah, BapDada. Ayah rohani mengucapkan namaste kepada anak-anak rohani.
Intisari untuk
dharna:
1. Duduklah
dalam keheningan dan berbicaralah kepada diri Anda sendiri. Untuk menghilangkan
karat dari sang jiwa, lakukanlah perziarahan ingatan.
2. Jangan ragu
mengenai apa pun atau menjadi iri hati. Jagalah kebahagiaan dalam diri Anda.
Teruslah melakukan pelayanan yang tersamar.
Berkah:
Semoga Anda
menjadi jiwa penanggal, luhur dan beruntung, serta memainkan peran Anda berubah
dari pengemis menjadi pangeran dengan cara yang nyata.
Sama seperti
maharaja dunia di masa depan akan menjadi pemberkah, demikian pula, biarlah
sanskara Anda sebagai pemberkah muncul sekarang. Jangan pernah berpikir bahwa
Anda akan memberikan keselamatan kepada seseorang hanya setelah menerima
keselamatan dari seseorang yang lain. Anda dikenal sebagai pengemis yang berubah
menjadi pangeran. Anda sendiri tidak boleh memiliki pikiran untuk mengambil.
Anda bukanlah pengemis keinginan sementara apapun. Hanya Anda, para pengemis,
yang menjadi sosok sempurna. Mereka yang sekarang memainkan peran berubah dari
pengemis menjadi pangeran dengan cara yang nyata adalah para penanggal konstan
dan memiliki keberuntungan yang luhur. Dengan memiliki penanggalan, Anda
menciptakan keberuntungan Anda untuk selamanya.
Slogan:
Untuk tetap
bahagia sepanjang waktu, duduklah di kursi pengamat tanpa keterikatan dan
amatilah setiap permainan.
Sinyal Avyakt:
Kembangkanlah Latihan Tahapan Terpisah dari Badan (Ashariri dan Videhi)
Agar bisa mengalami
tahapan terpisah dari badan Anda, jangan biarkan ada keterikatan pada apa pun,
bahkan pada pikiran Anda sendiri, secara halus. Tidak boleh ada keterikatan pada
kerabat atau hubungan apapun, atau pada keistimewaan siapapun. Jika ada
keterikatan pada keistimewaan Anda sendiri, keterikatan itu akan menciptakan
belenggu dan menghalangi Anda menjadi terpisah dari badan.